Selasa, 11 September 2007

Lay Out Stand Islamic Book Fair 2008


Hal Menarik dari Launching Islamic Book Fair

Syukur Alhamdulillah, ada hal menarik dari pelaksanaan Launching Islamic Book Fair yang berlangsung di Perpumda Selasa, 11 September 2007. Antusiasme peserta cukup besar, dari stand yang tersedia sebanyak 168 stand peminat mencapai 188 stand dari berbagai penerbit, distributor dan toko buku.
Dari stand yang ada habis diambil peserta, bahkan panitia harus menambah space stand lantai atas mengingat antusiasme peserta yang meningkat dibandingkan pameran yang sama sebelumnya. Dari itu masih tercatat peserta yang waiting list sebanyak kurang lebih 10 peserta.
Walaupun pelaksanaan masih 6 bulan lagi namun inilah momen yang ditunggu baik oleh peserta maupun konsumen buku. Demikian juga para penggiat buku akan ikut meramaikan Islamic Book Fair ke 7th kali ini dengan berbagai acara.

Minggu, 09 September 2007

Lay Out Stand Islamic Book Fair 2008

Undangan Islamic Book Fair

Nomor : 006/IBF-08/IX/2007 Jakarta, 4 September 2007
Hal. : UNDANGAN PELUNCURAN
7th ISLAMIC BOOK FAIR 1429/2008


Kepada Yth.
Bapak/Ibu/Saudara Direktur
Calon Peserta
7th ISLAMIC BOOK FAIR 1429/2008
di tempat

Up. Manajer Pemasaran/Promosi

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Alhamdulillah atas nikmat Islam, iman, kesehatan dan kesempatan. Semoga dalam menjalankan aktifitas keseharian Bapak/Ibu/Saudara mendapat rahmat dan ridlo Allah SWT. Shalawat dan salam semoga terlimpahkan kepada baginda Rasulullah saw, keluarga, sahabat dan pengikutnya yang istiqomah di jalanNya. Amiin.
IKAPI DKI Jakarta kembali menggelar 7th ISLAMIC BOOK FAIR 1429/2008 pada tanggal 1-9 Maret 2008, di Istora Gelora Bung Karno Senayan – Jakarta. Sehubungan hal tersebut kami mengundang Bapak/Ibu/Saudara untuk menghadiri peluncuran 7th ISLAMIC BOOK FAIR 1429/2008, pada :

Hari/tanggal : Selasa, 11 September 2007

Waktu : Pukul 10.00 WIB s/d selesai

Tempat : Kantor Perpumda DKI Jakarta
Ruang Auditorium Pengembangan Minat Baca Lt.7
Jl.HR.Rasuna Said Kav.22C – Jakarta Selatan

Terlampir tatacara pendaftaran dan denah stand.

Demikian surat undangan ini kami buat. Atas perhatian dan kehadiran Bapak/Ibu/ Saudara kami sampaikan terima kasih. Semoga Allah SWT. memberikan rahmat dan ridloNya. Amiin.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Panitia
7th ISLAMIC BOOK FAIR 1429/2008





M.Anis Baswedan Khaerudin
Ketua Sekretaris


TATACARA PENDAFTARAN PESERTA & SYARAT PEMBAYARAN
7th Islamic Book Fair 1429/2008

Penyebaran Pengumuman
Terhitung mulai dari tanggal 31 Agustus 2007, Penyelenggara menyebarluaskan pengumuman dimulainya 7th Islamic Book Fair 1429/2008 kepada seluruh calon peserta. Tetapi Penyelenggara belum menerima pendaftaran. Pendaftaran dan penentuan lokasi Stand baru dilakukan secara serempak pada saat peluncuran 7th Islamic Book Fair 1429/2008, yang akan diadakan pada tanggal 11 September 2007.

Pemilihan dan Penentuan Nomor Stand :
1. Penentuan nomor Stand dilakukan dengan sistem prioritas dan undian.
2. Kesempatan pertama diberikan kepada peserta yang memesan Stand paling banyak. Kesempatan kedua akan diberikan kepada peserta yang memesan Stand paling banyak berikutnya. Demikian seterusnya. (Stand A hanya untuk Penerbit Buku dan dibatasi hanya 4 stand/peserta maksimal)
3. Bila ada beberapa peserta yang memesan Stand dengan jumlah yang sama banyaknya, maka penetapan prioritas akan dilakukan dengan cara undian. Pemesanan Stand diharuskan membayar biaya pemesanan sebesar Rp.500.000,- per-Stand pada saat peluncuran tanggal 11 September 2007.
4. Dasar yang akan dijadikan oleh Panitia untuk mengatur proses penentuan/undian nomor Stand adalah Formulir Pendaftaran Peserta, karena itu Formulir Pendaftaran Peserta mohon diisi dengan baik dan benar. Formulir diserahkan langsung pada saat peluncuran tanggal 11 September 2007.
5. Selambat-lambatnya dalam waktu 5 (lima) hari kerja setelah mendapat nomor Stand yang tetap, Peserta sudah harus membayar uang muka(DP) 50% dari harga Stand. (18 September 2007)
6. Bila Peserta gagal memenuhi pembayaran uang muka, maka pendaftarannya dianggap batal dan nomor Standnya dapat diberikan/dialihkan oleh Panitia kepada peserta lainnya.
7. Peserta tidak diperkenankan untuk mengalihkan Stand yang telah dipesannya kepada pihak lain.
8. Dalam Peluncuran tanggal 11 September 2007 mendatang, lokasi Stand Sponsor (Stand No. SP-1, SP-2, SP-3, SP-4, SP-5, SP-6 ) dan Stand Kolektif (Stand No. 38, 39, 64, 65, 66 dan 67) tidak akan ditawarkan.
9. Stand No.28A dan 106A, jika acara dibuka RI 1 / RI 2* (VVIP), display stand setelah pembukaan selesai dan biaya sewanya dikurangi 1 hari.
10. Dalam Pameran ini peruntukkan Stand sbb.: Penerbit Buku menempati area Stand A, B, C dan D; Toko dan Distributor Buku menempati area Stand B, C dan D; Non-buku menempati area Stand C dan D; dan Busana Muslim menempati area Stand D. Untuk area A -- Standnya menggunakan desain khusus.
11. Bagi peserta anggota IKAPI ada subsidi sewa stand @Rp.20.000,-/m2 (stand A & B) dan @Rp.15.000,-/m2 (stand C & D).
Persyaratan Khusus
- Untuk Peserta Secara Umum
1. Peserta hanya boleh mendisplay buku/produk yang bernuansa Islami, dan tidak diperkenankan mendisplay buku-buku/produk-produk di luar agama Islam atau tidak bertentangan dengan ajaran Islam.
2. Jika mengadakan acara-acara pendukung, harus mengikuti jadwal dan aturan yang ditetapkan oleh panitia 7th Islamic Book Fair 1429/2008.
3. Pelanggaran terhadap aturan yang telah ditetapkan oleh Panitia akan diberikan sanksi penarikan produk yang didisplai dan pembatalan kepesertaannya.
- Untuk Peserta Yang Mengambil Stand A
Harus menonjolkan corporate image, dengan syarat-syarat sebagai berikut:
1. Di Stand A hanya khusus untuk Penerbit Buku
2. Nama Stand dan rak yang dipakai tidak menggunakan nama dan rak Standar panitia. (desain khusus)
3. Partisi-partisi Stand harus dihias seindah mungkin atau diganti dengan partisi lain.
4. Ruangan harus memberikan kenyamanan bagi pengunjung, tidak terkesan sebagai toko yang padat/penuh (harus menyediakan ruang khusus secara proporsional untuk penerimaan tamu, jumpa pers, atau fungsi-fungsi sejenis).

Jakarta, 11 September 2007

Kamis, 06 September 2007

Undangan Launching Islamic Book Fair 2008

Hari dan tanggal : Selasa, 11 September 2008
Waktu : Pukul 10.00 WIB s/d selesai
Tempat : Kantor Perpumda DKI
Ruang Auditorium Pengembangan Minat Baca Lantai 7
Jalan Rasuna Said Kav. 22C-Jakarta Selatan

Mohon Kehadiran tepat waktu mengingat Jumlah stand terbatas

Ukhuwah Menuju Kemandirian Umat